Media Vietnam Kaget Lihat Sikap Ronaldo Kwateh ke Shin Tae Yong

03 September 2022 06:00

GenPI.co Sumsel - Penyerang Timnas Indonesia U-19 Ronaldo Kwateh mengagetkan media Vietnam, Soha.

Soha menganggap Ronaldo Kwateh berani merespons kritikan pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae Yong.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-19 bergabung dengan Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

BACA JUGA:  Shin Beber Alasan Tak Panggil Ronaldo Kwateh ke Tim Senior

Laga di grup tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 14-18 September 2022.

Menjelang Kualifikasi Piala Asia U-20, Soha mengamati pernyataan Ronaldo.

BACA JUGA:  Ronaldo Kwateh Jalani Operasi Hidung, Begini Kondisi Terakhirnya

Ronaldo dianggap mereka tidak menerima kritikan Shin Tae Yong yang pernah menegurnya untuk tidak angkuh.

“Ronaldo membuat kejutan sebelum bertemu Vietnam pada babak kualifikasi Piala Asia U-20,” tulis Soha pada judul artikelnya, Kamis (1/9).

BACA JUGA:  Jelang Kualifikasi Piala Asia, Ronaldo Beber Kelemahan Timnas U-19

“Ronaldo Kwateh mengakui bahwa timnya masih memiliki banyak kelemahan. Ini adalah pernyataan tak terduga dari striker berusia 18 tahun itu karena beberapa hari sebelumnya, dia juga dianggap arogan oleh Shin Tae Yong,” tulis Soha pada bagian lead berita.

Dilansir dari ANTARA, Ronaldo memang sempat menyatakan jika para kontestan di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 merupakan tim kuat yang tak boleh anggap remeh.

Selain itu, Ronaldo juga membeberkan sejumlah kekurangan Timnas Indonesia U-19 yang harus diperbaiki, seperti membangun chemistry hingga mengasah finishing.

Soha pun menilai pernyataan tersebut merupakan langkah mengejutkan dari Ronaldo.

Ronaldo justru dianggap Soha membumi tanpa adanya arogansi.

“Ini adalah langkah Ronaldo yang agak tak terduga usai pelatihnya Shin Tae Yong berpikir bahwa dia menunjukkan tanda-tanda arogansi,” tulis Soha.

“Mungkin pernyataan bintang nomor satu Timnas Indonesia U-19 ini menunjukkan bahwa dirinya sadar dan sudah menyesuaikan diri,” sambung Soha.

Terlepas dari hal tersebut, Ronaldo memiliki harapan agar Timnas Indonesia U-19 bisa tampil kompak dan lolos ke Piala Asia U-20 2023. (*)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL