Kalah dari Timnas Indonesia U-19, Pelatih Vietnam Beber Penyebabnya

19 September 2022 11:00

GenPI.co Sumsel - Pelatih Timnas Vietnam U-19 membeberkan sejumlah faktor kekalahan timnya dari Indonesia.

Seperti diketahui, Vietnam baru saja dikalahkan Timnas Indonesia U-19 dengan skor 3-2 pada lanjutan laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9) malam, Timnas Indonesia U-19 sempat unggul 1-0 melalui aksi Marselino Ferdinan pada menit ke-60.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-19 Sukses Memimpin Puncak Klasemen, Begini Alasan AFC

Namun, Vietnam berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui gol Nguyen Thanh Nhan pada menit ke-66.

Tak cukup di situ, Vietnam berhasil mencetak menambah keunggulan berkat gol bunuh diri pada menit ke-79.

BACA JUGA:  Dramatis! Timnas Indonesia U-19 Lolos ke Piala Asia 2023

Akan tetapi, Timnas Indonesia U-19 berhasil menyeimbangkan skor 2-2 berkat gol dari Muhammad Ferrari pada menit ke-82.

Setelah itu, gol kemenangan pasukan Shin Tae Yong dicetak oleh Rabbani Tasim pada menit ke-85.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-19 Menang Dramatis, Shin Tae Yong Bicara Soal Mental

Pelatih Dinh The Nam mengungkapkan jika dalam sepak bola, segala hal bisa terjadi.

“Inilah sepak bola. Seperti yang kita tahu, apa saja bisa terjadi,” ujarnya.

Meski demikian dirinya membeberkan salah satu faktor kekalahan anak-anak asuhnya.

Menurut Dinh The Nam, menurunnya kondisi fisik para pemainnya menjadi faktor kekalahan atas Indonesia.

“Salah satu faktor kekalahan adalah berkurang atau menurunnya fisik pemain. Lalu berpengaruh pada mental pemain dan menjadi faktor kekalahan kami,” kata Dinh The Nam.

Meski demikian, Dinh The Nam tetap mengucapkan selamat kepada Timnas Indonesia U-19 yang lolos ke putaran final Piala Asia U-20.

“Selamat atas masuknya Indonesia ke putaran final. Permainan tadi penuh drama karena saling balas gol,” ujar dia.

Selain itu, Dinh The Nam juga mengakui jika suporter Indonesia memiliki gairah terhadap sepak bola dan pertandingan.

Sehingga, lanjutnya, laga Timnas Indonesia U-19 dan Vietnam sangat bagus untuk ditonton.

Terlepas dari itu, Dinh The Nam berharap Vietnam dapat menjadi best runner-up agar bisa lolos ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

“Kami berharap bisa menjadi best runner-up. Tapi masih ada beberapa grup yang belum main sehingga belum diketahui hasilnya,” pungkas Dinh The Nam. (Ant)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL