PSSI Bakal Gelar Kongres Biasa 7 Januari 2023, Ternyata Begini Tujuannya

08 November 2022 03:00

GenPI.co Sumsel - Kongres Biasa PSSI bakal digelar pada 7 Januari 2023.

Kongres tersebut merupakan persiapan awal menuju Kongres Luar Biasa (KLB).

Rekomendasi pembekuan tersebut berdasarkan surat yang dikirim pada Senin (7/11).

BACA JUGA:  Kelanjutan Jadwal Liga 1 Belum Jelas, Ketum PSSI Bilang Begini

Surat PSSI tersebut bernomor 4449/UDN/2853/X-2022, 29 Oktober 2022 perihal percepatan KLB.

Sesuai Pasal 32 Ayat 3 Statuta PSSI, anggota PSSI bisa mengusulkan agenda Kongres Biasa secara tertulis kepada Sekretaris Jenderal PSS berikut penjelasannya sekitar 45 hari atau pada 23 November 2023.

BACA JUGA:  Rekomendasi Calon Ketum PSSI, Manajemen Sriwijaya FC: Erick Thohir!

Pada Kongres Biasa tersebut, akan ditetapkan Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).

Nantinya, kedua komite tersebut akan mengurus seluruh hal tentang pencalonan ketua umum baru PSSI.

BACA JUGA:  Terpilih Lagi Jadi Ketum Asprov PSSI Sumsel, Ucok Hidayat Janjikan Ini

Sebelumnya PSSI memutuskan untuk mempercepat pelaksanaan KLB setelah menggelar rapat darurat pada 28 Oktober 2022 di Kantor PSSI, Jakarta.

Hal tersebut merupakan desakan dari Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang dibentuk Pemerintah Indonesia terkait tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, yang menewaskan 135 orang.

Pelaksanaan KLB yang sebelumnya digelar November 2023, akan digelar pada 18 Maret 2023.

PSSI juga sudah memberikan laporan kepada FIFA terkait pemilihan, ketua umum, wakil ketua umum dan anggota Komite Eksekutif (exco) tersebut. (Ant)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL