Perguruan Tinggi di Sumsel Diharapkan Bisa Lahirkan SDM Unggul

Perguruan Tinggi di Sumsel Diharapkan Bisa Lahirkan SDM Unggul - GenPI.co SUMSEL
Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya saat menghadiri Milad ke-43 sekaligus wisuda ke-72 Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) di Palembang, Rabu (15/6/2022). (Foto: ANTARA/HO-Pemprov Sumsel)

GenPI.co Sumsel - Perguruan tinggi di Provinsi Sumatera Selatan diharapkan melahirkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul agar bisa bersaing dalam era kemajuan teknologi informasi saat ini.

Harapan itu disampaikan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya saat menghadiri Milad ke-43 sekaligus wisuda ke-72 Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) di Palembang, Rabu (15/6).

Mawardi menekankan, perguruan tinggi dituntut melahirkan SDM yang mampu bersaing dalam ketatnya persaingan dan pesatnya informasi dalam era globalisasi.

BACA JUGA:  4 Aplikasi Polda Sumsel Didorong Pemanfaatannya oleh Gubernur HD

Menurutnya, Muhammadiyah sudah memainkan perannya dengan baik dalam bidang pendidikan selama 72 tahun.

Ia menilai, Muhammadiyah sudah memberikan kontribusi besar dalam pembangunan di berbagai bidang khususnya pendidikan.

BACA JUGA:  9 Laporan Kasus Pemberian Upah di Sumsel Sedang Diproses Hukum

“Kita ketahui dari tingkat sekolah dasar sampai perguruan tinggi telah tersebar di seluruh pelosok negeri,” ujarnya.

“Tentunya telah banyak alumni yang dihasilkan dan ikut ambil bagian dalam pembangunan SDM di Sumatera Selatan,” pungkasnya. (Ant)

BACA JUGA:  Polda Sumsel Perketat Pengawasan Kendaraan Angkutan Barang ODOL

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya