Lokasi Penelitian Urban Farming Unsri Dikunjungi Mahasiswa Jepang

Lokasi Penelitian Urban Farming Unsri Dikunjungi Mahasiswa Jepang - GenPI.co SUMSEL
Dosen senior Unsri Prof Benyamin Lakitan memberikan penjelasan urban farming 3 in 1 kepada Mahasiswa Universitas Kagoshima Jepang . (Foto: ANTARA/Yudi Abdullah/22)

GenPI.co Sumsel - Lokasi penelitian urban farming milik dosen senior Unversitas Sriwijaya, Prof. Benyamin Lukitan di kawasan Jakabaring, Kota Palembang, mendapat kunjungan dari mahasiswa Universitas Kagoshima Jepang, Selasa (17/5).

Kunjungan mahasiswa Jepang bernama Keita Goto itu didampingi Sekjur Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian Unsri, Fitra G. beserta enam dosen dan mahasiswa yang sedang mengambil program doktor dan magister pertanian.

Dalam kunjungan itu, Keita Goto mengaku tertarik belajar dan mengikuti penelitian urban farming bersama dosen dan mahasiswa Unsri.

BACA JUGA:  12 PTS di Sumsel Gelar Ujian Saring Masuk Bersama Unsri Palembang

"Saya berharap Prof.Benyamin bisa membantu dan memberikan kesempatan untuk saya melakukan penelitian di kawasan Jakabaring ini," ujar pria yang akrab disapa Goppy ini di Palembang, Selasa.

Benyamin bersama beberapa dosen dan mahasiswa Unsri sedang mengembangkan penelitian urban farming memanfaatkan lahan pekarangan rumahnya yang luasnya terbatas dengan seoptimal mungkin.

BACA JUGA:  Masih Tersedia 2.307 Kursi Bagi Lulusan SMA Sederajat di Unsri

Lahan pekarangan rumahnya yang terbatas itu, ia manfaatkan untuk budi daya ikan dan berbagai jenis tanaman sayuran serta obat-obatan.

Selain itu, ia juga memanfaatkan kolam ikannya untuk budi daya ikan lele, nila, dan betok.

BACA JUGA:  Cabuli Mahasiswinya, Oknum Dosen Unsri Divonis Penjara 6 Tahun

Di atas kolam ikannya, ia menanam sayuran dan cabai dengan teknologi rakit apung memanfaatkan botol bekas dan bambu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya