Kantor Kemenag OKUT: 440 Calon Jamaah Haji Siap Berangkat

Kantor Kemenag OKUT: 440 Calon Jamaah Haji Siap Berangkat - GenPI.co SUMSEL
Umat Muslim memakai masker pelindung dan menjaga jarak sosial melakukan Tawaf mengelilingi Ka'bah dalam musim Haji di tengah pandemi penyakit virus corona (covid-19) di kota suci Mekkah, Arab Saudi, Jumat (31/7/2020). (Foto: ANTARA/Saudi Press Agency/Handout via REUTERS/pras/cfo)

GenPI.co Sumsel - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur memastikan 440 calon jamaah haji (CJH) siap menunaikan ibadah haji ke tanah suci Mekkah tahun ini.

Kepastian itu disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten OKU TImur, Abdul Rosyid di Martapura, Rabu (25/5).

Abdul mengatakan jika ratusan CJH yang akan berangkat tersebut merupakan jamaah yang tertunda menunaikan ibadah haji 2020 akibat pandemi covid-19.

BACA JUGA:  Lantik 22 Panitia Ibadah Haji, Wagub Sumsel Beri Pesan Tegas

Ia mengatakan, sebelumnya jumlah CJH di Kabupaten OKU Timur sebanyak 880 orang.

Namun, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengurangi kuota Kabupaten OKU Timur menjadi 440 CJH.

BACA JUGA:  Begini Kesiapan Keimigrasian Sumsel dalam Pemberangkatan Haji

“Sisanya berangkat tahun depan termasuk CJH usia di atas 65 tahun,” tuturnya.

Sejauh ini, persiapan keberangkatan CJH dari Kabupaten OKU mencapai 100 persen setelah para jamaah mendapatkan vaksin lengkap dan melunasi biaya perjalanan haji.

BACA JUGA:  Kemenag Sumsel Catat 1.426 Calon Jamaah Haji Lunasi Keberangkatan

Abdul mengatakan, keberangkatan 440 CJH akan dibagi menjadi 10 rombongan, masing-masing 45 orang dalam satu kendaraan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya