Boleh Nggak Sih Ibu Hamil Makan Daging Sapi? Ini Jawabannya

01 Juli 2022 22:00

GenPI.co Sumsel - Mungkin banyak ibu hamil sudah mengetahui jika ada sejumlah jenis makanan yang tidak boleh dimakan atau dihindari.

Salah satunya daging ikan yang memiliki kandungan banyak merkuri. Lalu, bagaimana dengan daging sapi?

Umumnya, ibu hamil yang sehat boleh mengonsumsi daging sapi, baik daging segar maupun olahan seperti sosis dan bakso.

BACA JUGA:  Meski Masih Ilegal, Ganja Ternyata Punya 5 Manfaat bagi Kesehatan

Bahkan, dokter kemungkinan menyarankan daging sapi menjadi bagian dari menu makanan yang baik bagi ibu hamil.

Sebelum itu, pastikan terlebih dahulu daging yang dimakan sudah matang sempurna.

BACA JUGA:  3 Tips Aman Makan Daging untuk Penderita Kolesterol, Layak Dicoba

Karena memakan daging yang matang bermanfaat karena dapat mendukung pertumbuhan janin, 

Selain itu, pastikan ibu hamil tidak mengonsumsi daging belum atau setengah matang.

BACA JUGA:  3 Penyebab Kamu Sering Pusing Setelah Makan Daging Sapi

Dilansir dari March of Dimes, daging yang belum matang atau setengah matang bisa mengandung bakteri berbahaya seperti salmonella (salmonellosis) yang dapat menyebabkan keracunan makanan.

Tak hanya itu, mengonsumsi daging mentah juga berisiko terkena toxoplasma yang dapat menyebabkan keguguran. (Hellosehat)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL