Lewat Pasar Emak, OKU Berambisi Jadi Surga Kuliner di Sumsel

13 September 2022 10:00

GenPI.co Sumsel - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan ingin kecamatan lain juga mencontoh Kecamatan Baturaja Barat.

Pasalnya, di kecamatan tersebut berdiri Pasar Emak yang berada di Kelurahan Talang Jawa.

Pasar Emak sendiri menyediakan berbagai kuliner sarapan pagi seperti nasi uduk, lontong, bakso bakar, gado-gado mi ayam dan makanan lainnya.

BACA JUGA:  Gelar Sikat Gigi Massal di OKU Sumsel, PDGI Cetak Rekor MURI

Seperti namanya, ide kreatif pembuatan Pasar Emak tersebut berasal dari emak-emak yang berada di Talang Jawa.

Asisten III Sekretariat Daerah Kabupaten OKU, Romson Fitri ingin Pasar Emak menjadi contoh bagi kecamatan lain untuk membuat hal serupa.

BACA JUGA:  Membeludak! Ribuan Warga OKU Antre BLT BBM di Kantor Pos Baturaja

“Pasar Emak yang didirikan oleh masyarakat Talang Jawa ini menjadi contoh bagi daerah lain yang memiliki inovasi sesuai dengan karakteristik daerah masing-masing,” ujarnya saat meresmikan Pasar Emak di Baturaja, Senin (12/9).

Karena itu, pihaknya pun mendorong warga di kecamatan lain untuk membuat inovasi yang serupa.

BACA JUGA:  Pasar Emak Talang Jawa, Tempat Berburu Sarapan Pagi di OKU

Sehingga, nantinya Bumi Sebimbing Sekundang bisa menjadi sentral kuliner di Sumatera Selatan.

Untuk itu, Pemkab OKU pun memberikan bantuan uang tunai sebesar Rp 5 juta atas inovasi dan inisiatif dari para emak-emak di Talang Jawa yang membentuk Pasar Emak.

Selain itu, nantinya Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten OKU juga berencana untuk melakukan pembinaan dan pengembangan kepada para pelaku UMKM maupun pedagang di Pasar Emak.

“Ke depannya pasar emak ini diharapkan dapat berjalan secara berkelanjutan dan berkembang sehingga menjadikannya salah satu ikon Kabupaten OKU,” pungkas Romson Fitri. (Ant)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL