Gubernur Sumsel Kagum dengan Karnaval Seni Budaya di OKU Timur

27 Juni 2023 18:00

GenPI.co Sumsel - Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, menutup Kontes Bonsai Tingkat Nasional sekaligus membuka lomba burung berkicau Gubernur Cup 2023 di Martapura, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur.

Dirinya mengaku takjub dengan berbagai lomba tari kreasi, lomba band, jingle, busana daerah, dan pameran produk SMK, serta Job Fair se-OKU Raya yang berlangsung pada 23-25 Juni 2023.

Menurutnya, karnaval seni budaya bisa menjadi media untuk membangun animo generasi muda dalam memahami nilai-nilai budaya leluhur di tengah gencarnya gempuran budaya asing.

BACA JUGA:  Gubernur Sumsel Dorong Pegiat Panco dan Angkat Beban Ajarkan Pola Hidup Sehat

"Budaya asing saat ini lebih praktis, dan hal tersebut menjadi hal yang mudah untuk generasi penerus tergoda. Karnaval seni budaya salah satu media untuk membangun animo generasi muda dalam memahami nilai-nilai budaya tradisi leluhur yang kita miliki," kata Herman.

Frekuensi festival karnaval budaya tersebut diharapkan lebih diperbanyak lagi dan seluruh peserta dari kalangan umum juga dapat mengikutinya. (Antara)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL