4 Barang yang Dibawa Saat Liburan Bersama Anak Naik Mobil

05 Mei 2022 11:00

GenPI.co Sumsel - Jika kamu baru memiliki rencana untuk melakukan perjalanan panjang untuk liburan bersama anak, harus perhatikan sejumlah barang yang dibawa.

Mengutip Blibli, berikut ini sejumlah barang harus dibawa, seperti:

1. Membawa camilan makanan dan minuman

Kalau kamu tidak membawa makanan dan minuman favoritnya, anak bakal lebih mudah tantrum karena asupannya belum cukup.

2. Tas ransel atau tas serbaguna

BACA JUGA:  Museum Migas 3D, Wisata Sekaligus Belajar Tentang Kegiatan Migas

Siapkan satu tas berisi perlengkapan anak, seperti baju ganti, tisu basah, tisu kering, topi, makanan, popok, kaus kaki, handuk kecil, kantong plastik serbaguna.

Kemudian obat-obatan, minyak telon/kayu putih, hand sanitizer, disinfektan, toiletries (sabun, sampo, sisir, parfum, sikat dan pasta gigi, lotion anti nyamuk khusus anak, hand and body lotion atau baby cream).

3. Mainan dan lagu

BACA JUGA:  Para Pemudik Diajak Sempatkan Diri Berwisata di Kota Palembang

Bawa sejumlah mainan favorit anak agar terhibur jika terjadi kemacetan dan memakan waktu lama di jalan.

Siapkan playlist lagu yang anak suka untuk diputar di dalam kendaraan pribadi atau bisa juga siapkan gadget dengan playlist lagu favoritnya.

BACA JUGA:  Kunjungan Taman Wisata Punti Kayu Didominasi Pemudik Luar Daerah

Jangan lupa pilih headset yang tipe headphone agar tidak merusak pendengarannya.

4. Bantal dan selimut

Terkadang, suhu di dalam kendaraan jadi terlalu dingin untuk anak.

Jadi, siapkan selimut yang lembut dan nyaman atau balmut atau bantal selimut. (*)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL