Hadapi Piala Dunia U-20, Shin Tae Yong Pusing Cari Pemain Bagus

Hadapi Piala Dunia U-20, Shin Tae Yong Pusing Cari Pemain Bagus - GenPI.co SUMSEL
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri) dan pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-Yong (kanan). (Foto: PSSI)

GenPI.co Sumsel - Tim Nasional Indonesia U-19 butuh pemain berkualitas bagus di lima posisi agar dapat bersaing di Piala Dunia U-20 2023.

Hal itu diungkapkan Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong dalam rapat evaluasi dan program kerjanya sebagai pelatih bersama PSSI di Jakarta, Rabu (20/7).

Lima posisi tersebut yaitu bek tengah sebagai stopper, bek kiri, bek kanan, pengatur serangan dan gelandang bertahan.

BACA JUGA:  PSSI Sebut Timnas Indonesia U-19 Mungkin Berlatih di Belanda

Shin mengaku mencari pengatur serangan untuk menjadi pelapis Marselino Ferdinan.

Sebenarnya Arkhan Fikri dapat menjadi pengatur serangan.

BACA JUGA:  FIFA Matchday: Timnas Jajal Tim Amerika Selatan September Nanti

Namun, Shin menilai postur Arkhan Fikri dengan tinggi badan 1,65 meter masih belum ideal.

“Tekniknya bagus. Namun tingginya kurang. Saat tampil di Piala Dunia U-20 nanti, kami akan menghadapi tim dengan postur tinggi dan kekar,” ujarnya.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Fokus Menangkan Laga Piala AFF U-16, Kata Bima

Menanggapi hal itu, PSSI dengan tegas menyatakan siap memberikan bantuan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya