Tolak Tunda Laga PSM, Keputusan LIB Disorot Tajam Pengamat

Tolak Tunda Laga PSM, Keputusan LIB Disorot Tajam Pengamat - GenPI.co SUMSEL
Keputusan PT Liga Indonesia Baru atau LIB yang menolak penundaan laga PSM disorot tajam pengamat sepak bola. (Foto: ANTARA/HO-PT Liga Indonesia Baru/pri)

GenPI.co Sumsel - PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang menolak penundaan laga PSM disoroti pengamat sepak bola Ronny Pangemanan.

Padahal, kata dia, saat ini PSM Makassar menjadi satu-satunya wakil Indonesia di AFC Cup zona ASEAN.

“Sekarang mereka dihadapi dengan persoalan waktu (jadwal, red),” kata pria yang akrab disapa Bung Ropan ini kepada GenPI.co, Sabtu (20/8).

BACA JUGA:  Jadwal Pasti Liga 2 2022-2023 Belum Keluar, Begini Kata LIB

Pasalnya, dalam sembilan hari, PSM Makassar harus menjalani tiga pertandingan sekaligus.

Menurutnya, wajar jika jadwal yang sangat padat tersebut bakal dipermasalahkan PSM Makassar.

BACA JUGA:  LIB Guyur Klub Liga 1 Rp550 Juta per Bulan, Tetapi Ada Syaratnya

“Sebab, pada akhir pekan akan menghadapi Arema. Tentu tak boleh-main dan PSM harus fokus,” katanya.

Setelah itu, lanjutnya, tim PSM Makassar harus terbang ke Kuala Lumpur, Malaysia untuk menghadapi laga final Piala AFC zona ASEAN.

BACA JUGA:  LIB Sebut Kontribusi Komersial Klub Liga 1 Dibahas Tatap Muka

“Jadwal mereka padat. Setelah itu, mereka melawan Persib Bandung,” tambahnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Bung Ropan Sorot PT LIB yang Tolak Penundaan Laga PSM

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya