Jokowi Sentil Perbaikan Stadion untuk Piala Dunia U-20 2023

Jokowi Sentil Perbaikan Stadion untuk Piala Dunia U-20 2023 - GenPI.co SUMSEL
Presiden Jokowi menyentil perbaikan stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2023. (Foto: ANTARA/Nova Wahyudi/nym)

GenPI.co Sumsel - Pada Oktober 2022, FIFA berencana akan meninjau enam stadion yang akan digunakan untuk menggelar Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Karena itu, Presiden Jokowi pun memerintahkan kepada jajaran kabinetnya untuk mempercepat persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Salah satunya dengan memastikan kelayakan enam stadion yang akan digunakan sesuai standar FIFA.

BACA JUGA:  FIFA Kritik Persiapan PSSI Gelar Piala Dunia U-20 2023, Jleb!

Hal itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali usai rapat kabinet terbatas terkait perkembangan persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (8/9).

“Presiden memutuskan kepada kami, menteri-menteri terkait untuk segera melakukan langkah-langkah demi memenuhi apa yang dikehendaki oleh FIFA, supaya ini menjadi standard, misal perbaikan rumput dan penerangan,” ujarnya.

BACA JUGA:  PSSI Sebut Stadion Piala Dunia U-20 2022 Bakal Dikurangi

Zainudin mengatakan, pada tinjauan pada Oktober tersebut, FIFA akan memutuskan stadion yang layak digunakan menjadi lokasi digelarnya Piala Dunia U-20 2023.

“Akhir Oktober FIFA kan melakukan inspeksi lagi, tapi kami masih berpegang pada rencana penggunaan enam stadion,” katanya.

BACA JUGA:  Hadapi Piala Dunia U-20, Shin Incar Pemain Keturunan Indonesia

Setidaknya ada enam stadion yang sudah disiapkan, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta, Jakabaring (Palembang), Si Jalak Harupat (Bandung), Manahan (Surakarta), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya