Jelang Piala Dunia U-20, FIFA Cek Progres Perbaikan di GBT

Jelang Piala Dunia U-20, FIFA Cek Progres Perbaikan di GBT - GenPI.co SUMSEL
Perwakilan FIFA mengecek semua progres perbaikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (25/2/2023). (Foto: ANTARA/HO-Diskominfo Surabaya/am)

GenPI.co Sumsel - Seluruh progres perbaikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, kembali diperiksa FIFA.

GBT merupakan salah satu dari 6 stadion di Indonesia yang akan digunakan untuk Piala Dunia 2023.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati di Surabaya, Minggu (26/2).

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia U-20, Erick Thohir Fokus Pantau Timnas Indonesia

"Kemarin (25/2), perwakilan FIFA mulai datang di Surabaya dan akan berkonsentrasi di GBT. Intinya mereka ingin mendengar progres yang sudah dicapai oleh tim di venue Kota Surabaya," kata Wiwiek.

Perwakilan FIFA tersebut didampingi oleh jajaran pengurus PSSI.

BACA JUGA:  Marselino-Ronaldo-Ferrari Bisa Saja Tak Tampil di Piala Dunia U-20

Mereka berkeliling untuk mengecek langsung kesiapan GBT.

Sebelumnya, pihaknya sudah memaparkan kesiapan lapangan beserta fasilitas di Stadion GBT.

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia U-20 2023, Pemprov Sumsel Tata Taman dan Lampu

Kemudian, dilanjutkan dengan pemaparan dari perwakilan Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), PT PLN, dan Telkom Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya