Rekrut Striker Asal Nigeria, Semen Padang FC Penuhi Kuota Pemain Asing

Rekrut Striker Asal Nigeria, Semen Padang FC Penuhi Kuota Pemain Asing - GenPI.co SUMSEL
Penyerang Semen Padang FC asal Nigeria, Kenneth Ikechukwu Ngwoke. (Foto: ANTARA/HO-Semen Padang FC)

GenPI.co Sumsel - Semen Padang FC berhasil memenuhi slot pemain asing untuk menghadapi Liga 2 2023-2024 setelah merekrut striker asal Nigeria, Kenneth Ikechukwu Ngwoke.

Sebelumnya, Kabau Sirah berhasil menggaet bek tengah asal Korea Selatan, Kim Min Gyu.

Hal itu disampaikan CEO Semen Padang FC, Win Bernadino di Padang, Rabu (30/8).

BACA JUGA:  Hadapi Liga 2 2023, Semen Padang FC Sudah Punya Kerangka Tim

"Pemain kedua yang didatangkan Semen Padang FC adalah Kenneth Ikechukwu Ngwoke asal Nigeria dan berposisi sebagai striker," kata Win.

Sebelumnya, pemain berpostur 183 sentimeter tersebut memperkuat klub Liga Bangladesh, Sheikh Russel KC dan klub Liga India, Churchill Brother.

BACA JUGA:  CEO Semen Padang FC Beberkan Hasil Keputusan Rapat dengan PSSI

Wint menjelaskan, pihaknya mendatangkan Kenneth sesuai keinginan tim pelatih Semen Padang FC.

"Sesuai permintaan kita langsung mengontak Kenneth Ngwoke untuk segera bergabung dengan tim. Alhamdulillah, hari ini sudah berada di mes Semen Padang FC dan besok (31/8) kemungkinan langsung medical check up. Kalau kondisinya bagus, akan langsung dikontrak," ujar Win.

BACA JUGA:  Rapat Liga 2, Semen Padang Minta Hasilkan Keputusan Bulat

Win menilai Kenneth sangat bagus sebagai penyerang dari statistik yang ada.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya