Kalah dari Mainz U-19, Arkhan Kaka: Kami Terapkan Strategi Terbaik

Kalah dari Mainz U-19, Arkhan Kaka: Kami Terapkan Strategi Terbaik - GenPI.co SUMSEL
Timnas Indonesia U-17 saat melawan Mainz U-19 di Training Field Stadion am Bruchweg, Jerman, Sabtu (14/10/2023). (Foto: ANTARA/HO/PSSI)

GenPI.co Sumsel - Striker Tim Nasional Indonesia U-17, Arkhan Kaka mengaku rekan-rekannya sudah menerapkan strategi dengan baik saat kalah skor 0-3 dari Mainz U-19 pada laga uji coba kelima di Jerman, Sabtu (14/10).

"Alhamdulillah kita sudah menerapkan strategi dengan baik, namun hasil yang didapatkan kurang maksimal,” ujar Arkhan.

Pasukan Bima Sakti terlihat cukup kesulitan saat menghadapi permainan Mainz U-19 dengan pemain-pemain berpostur lebih tinggi dan besar di Training Field Stadion am Bruchweg.

BACA JUGA:  Begini Cara Pemain Timnas U-17 Beradaptasi dengan Cuaca di Jerman

Bahkan, tim lawan langsung memimpin pada babak pertama melalui tendangan bebas pada menit ke-27 dan sundulan dari tendangan sudut pada menit ke-36.

Kebobolan dua gol justru membuat Timnas Indonesia U-17 mulai meningkatkan intensitas serangan namun masih kandas oleh pertahanan lawan.

BACA JUGA:  Timnas U-17 VS TSV Meerbusch: Bima Sakti Mantapkan Taktik dan Strategi

Hingga babak pertama selesai, skor 0-2 untuk keunggulan Mainz masih bertahan.

Pada babak kedua, tim lawan unggull cepat melalui tendangan akurat pada menit ke-47.

BACA JUGA:  Timnas U-17 Jalani Pemusatan Latihan di Markas Klub Bundesliga

Meski, Timnas Indonesia U-17 memperlihatkan respons cepat dengan melepaskan sejumlah serangan namun masih gagal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya