Dewangga Dipastikan Tampil di SEA Games, PSIS: Semoga Berhasil!

Dewangga Dipastikan Tampil di SEA Games, PSIS: Semoga Berhasil! - GenPI.co SUMSEL
Bek PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga Santosa. (Foto: ANTARA/Instagram/psisfcofficial)

GenPI.co Sumsel - Pemain belakang PSIS Semarang Alfeandra Dewangga Santosa dan kawan-kawan di tim nasional U-23 Indonesia mendapat doa dari manajemen PSIS agar sukses tampil di SEA Games 2021 Vietnam, 12-23 Mei nanti.

“Untuk Dewangga sukses selalu ya. Perjuanganmu saat Ramadan jauh dari keluarga semoga membuahkan hasil di SEA Games nanti,” ujar CEO PSIS Yoyok Sukawi, dilansir dari laman resmi klub, Minggu (1/5).

Yoyok memastikan Dewangga tampil dalam ajang SEA Games ke-31 di Vietnam setelah menerima surat dari PSSi bernomor 1567/AGB/219/IV-2022 yang ditandatangani Sekretaris Jeneral, Yunus Nusi.

BACA JUGA:  Tak Masuk Skuad Timnas U-23, Respons Kakang Rudianto Bikin Salut

Ia berharap Dewangga dan kawan-kawan dapat mempersembahkan medali emas bagi kontingen Indonesia.

“Sama seperti harapan seluruh pecinta sepak bola Indonesia, kami atas manajemen PSIS juga menginginkan cabang sepak bola kembali meraih emas,” tuturnya.

BACA JUGA:  PSSI Resmi Rilis 20 Nama Pemain Timnas U-23 untuk SEA Games 2021

“Semoga berhasil ya Dewa dan seluruh pemain Timnas lainnya,” lanjutnya. (Ant)

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya