Ini 3 Pesan Khusus Erick Thohir untuk Timnas Indonesia U-17

Ini 3 Pesan Khusus Erick Thohir untuk Timnas Indonesia U-17 - GenPI.co SUMSEL
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah) dan Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo (kiri). (Foto: ANTARA/HO-PSSI)

GenPI.co Sumsel - Tim Nasional Indonesia mendapatkan tiga pesan pesan khusus agar dapat bersaing di Piala Dunia U-17.

Pesan itu disampaikan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir saat membuka Asiana Cup di Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (26/10).

Erick menilai kedisiplinan para pemain Timnas Indonesia U-17 harus diperbaiki.

BACA JUGA:  Erick Thohir Yakin Timnas Siap Tampil di Piala Dunia U-17

"Kemarin saya sudah bertemu dengan para pemain dan ofisial. Ada tiga pesan yang saya sampaikan ke mereka bahwa disiplin dalam bermain. Mereka sudah latihan formasi yang saya rasa usia 17 tahun kadang-kadang menerapkan formasinya kurang disiplin," kata Erick.

Selain itu, para pemain Timnas Indonesia U-17 diminta memperbaiki komunikasi mereka di lapangan.

BACA JUGA:  Amar Brkić Tak Sabar Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17

"Kedua, bagaimana komunikasi di lapangan. Mereka harus banyak bicara di lapangan, saling mendukung,” kata Erick.

Kemudian, Erick meminta Timnas Indonesia U-17 meningkatkan kualitas dan kemampuan dalam mencetak gol.

BACA JUGA:  Cetak Gol Perdana untuk Timnas U-17, Amar Brkić Bahagia

“Ketiga, sepak bola itu membuat gol. Percuma menyerang 10 kali tapi enggak gol-gol, ada yang nyerang 3 kali tapi gol," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya