Jordi-Sandy Diajak Latihan Bersama Timnas Indonesia

Jordi-Sandy Diajak Latihan Bersama Timnas Indonesia - GenPI.co SUMSEL
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kiri) memberi arahan kepada pemain saat memimpin sesi latihan perdana di Kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022). (Foto: ANTARA/Hafidz Mubarak A/aww)

GenPI.co Sumsel - Dua calon pemain naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh diajak pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong bersama skuad Garuda sambil menunggu pewarganegaraan mereka.

“Kalau memang memungkinkan, saya mau mereka berlatih bersama timnas,” ujar Shin di Jakarta, Kamis (26/5).

Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Bandung mulai Jumat (27/5).

BACA JUGA:  Begini Rencana Utama Shin Hadapi Kualifikasi Piala Asia 2023

TC tersebut merupakan persiapan menuju FIFA matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6).

Kemungkinan Jordi dan Sandy akan mengikuti latihan tersebut karena keduanya sedang berada di Indonesia.

BACA JUGA:  Indonesia VS Bangladesh, Shin Tae-Yong: Harus Menang!

Saat ini, mereka sedang menunggu selesainya pewarganegaraan menjadi WNI agar bisa membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sementara itu, Jordi menyambut tawaran Shin Tae-yong untuk berlatih bersama timnas dengan senang hati.

BACA JUGA:  Proses Naturalisasi Jordi dan Sandy Selesai, Kata Ketum PSSI

Jordi mengatakan jika dirinya selalu menjaga kebugaran fisik dengan berlatih secara individu di kediamannya di Barcelona, Spanyol karena selesainya Liga Belgia 2021-2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya