Farhat Abbas Soroti Keputusan Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT

Farhat Abbas Soroti Keputusan Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT - GenPI.co SUMSEL
Pengacara Farhat Abbas menyoroti keputusan Lesti Kejora mencabut laporan kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar. (Foto: Instagram/@farhatabbasofficial)

GenPI.co Sumsel - Keputusan Lesti Kejora mencabut laporan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Rizky Billar mendapat sorotan dari publik.

Tak terkecuali pengacara Farhat Abbas yang ikut berkomentar terkait keputusan Lesti Kejora tersebut.

Menurutnya, keputusan Lesti Kejora tersebut lebih parah dibandingkan dengan konten prank KDRT yang dilakukan Baim Wong.

BACA JUGA:  Usai Dihujat Netizen Gegara Kasus Prank KDRT, Baim Wong Jadi Stres

Hal itu Farhat Abbas sampaikan saat menjadi bintang tamu program Pagi-pagi Ambyar di Trans TV, Rabu (26/10).

"Saya anggap ini sebenarnya lebih parah dari kasus Baim Wong," kata mantan suami Nia Daniaty itu.

BACA JUGA:  Paula Verhoeven Jatuh Sakit Karena Terjerat Kasus Prank KDRT

Farhat menjelaskan jika maksud Baim Wong membuat konten prank KDRT untuk membuat kelucuan.

Sedangkan, keputusan Lesti Kejora mencabut laporan kasus KDRT membuat masyarakat menjadi kecewa.

BACA JUGA:  Plot Twist, Farhat Abbas Bilang Begini Soal Kasus Ferdy Sambo

"Saya melihat justru ini bikin orang sedih, bikin orang marah," ucap Ketua Umum Partai Pandai itu.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Kembali Soroti Kasus Lesti Kejora, Farhat Abbas Berkomentar Begini

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya