Sering Dilupakan, Ini 3 Manfaat Vitamin K untuk Kesehatan

05 Maret 2023 21:00

GenPI.co Sumsel - Vitamin K merupakan salah satu jenis vitamin yang paling penting namun sering terlupakan.

Padahal, vitamin K punya manfaat luar biasa untuk organ dan sistem tubuh.

Vitamin K sendiri termasuk jenis vitamin larut lemak seperti vitamin A, D, dan E.

BACA JUGA:  3 Vitamin dan Mineral yang Ampuh Atasi Hipertensi Ringan

Ada dua jenis sumber vitamin K, yaitu vitamin K1 (phylloquinone) dan vitamin K2 (menaquinone).

Phylloquinone biasanya ada di sayuran berdaun hijau seperti bayam, kale, dan sawi.

BACA JUGA:  3 Jenis Vitamin untuk Pasutri yang Sedang Program Hamil

Sedangkan, menaquinone banyak ditemukan di produk hewani dan makanan fermentasi.

Sejumlah bakteri di usus juga dapat menghasilkan vitamin K.

BACA JUGA:  Ini 3 Vitamin yang Bisa Bikin Napas Kamu Jadi Lebih Lega

Dari Angka Kecukupan Gizi (AKG), Kementerian Kesehatan RI menyarankan orang dewasa memerlukan 55-65 mikrogram dalam sehari.

Jika kamu bisa memenuhi kebutuhan vitamin K, maka kamu dapat sejumlah manfaat seperti:

Pemulihan luka dan pembekuan darah yang normal

Vitamin K dapat membentuk protrombin, salah satu protein yang dapat membekukan darah dan membentuk jaringan tulang.

Tubuh akan lebih mudah memar walau hanya cedera ringan jika kamu kekurangan protrombin.

Meski hanya terluka gores kecil, kamu juga bakal lebih gampang berdarah.

Hal itu disebabkan karena darah yang tidak segera membeku.

Mengurangi risiko penyakit jantung

Vitamin K berpotensi dapat mencegah pengendapan mineral di pembuluh darah.

Hal itu dapat melancarkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah.

Pasalnya, berlarut-larutnya pengendapan mineral dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke.

Menjaga kekuatan dan kepadatan tulang

Studi pada Journal of Osteoporosis (2019) menyebut vitamin K dapat membentuk protein yang disebut osteokalsin.

Osteokalsin berkaitan dengan ion kalsium dan mineral lainnya yang mengatur ukuran dan bentuk tulang.

Kekurangan asupan Vitamin K dapat mengakibatkan proses pengerasan tulang tidak berjalan dengan baik.

Karenanya kamu akan rentan mengalami gejala osteoporosis dan patah tulang. (Hellosehat)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL