Konsumsi Cokelat Hitam untuk Hipertensi, Manfaatnya Luar Biasa

21 Mei 2022 16:00

GenPI.co Sumsel - Banyak orang yang menganggap cokelat dapat menyebabkan gigi berlubang dan memicu berat badan naik.

Tapi jangan salah, faktanya cokelat hitam atau dark chocolate ternyata baik untuk tekanan darah dan berpotensi bermanfaat untuk penderita hipertensi.

Pasalnya, jenis cokelat hitam memiliki kandungan flavonoid paling tinggi dengan kandungan kakao yang lebih banyak.

BACA JUGA:  Jarang Ada yang Tahu, Bawang Putih Punya Manfaat untuk Telinga

Flavonoid merupakan salah satu antioksidan yang baik untuk kesehatan.

Studi di jurnal Nutrients menunjukkan potensi cokelat terhadap tekanan darah dan penderita hipertensi.

BACA JUGA:  Sebelum Tidur, Biasakan Minum Air Putih dan Rasakan 4 Manfaatnya

Cokelat hitam mengandung 821 mg flavanol yang bisa menurunkan tekanan darah sistolik sebanyak 3,2 mmHg.

Selain itu, dapat menurunkan tekanan darah diastolik sebanyak 1,4 mmHg, dua jam setelah mengonsumsi cokelat.

BACA JUGA:  Tak Hanya Enak, Cokelat Punya 5 Manfaat Dahsyat untuk Otak

Flavonoid di cokelat hitam juga dapat meningkatkan aliran darah.

Peningkatan tekanan darah pada penderita hipertensi terkait dengan peningkatan resistensi vaskular atau hambatan aliran darah dalam pembuluh.

Tak jarang penurunan resistensi vaskular diasumsikan bisa selalu menurunkan tekanan darah pada orang dengan hipertensi.

Namun, efek tersebut tidak memiliki jangka panjang sehingga perlu didukung dengan fungsi ginjal dalam kondisi tertentu. (Hellosehat)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL