Tahun Ajaran Baru, Permintaan Seragam Sekolah di Palembang Tinggi

20 Juli 2022 02:00

GenPI.co Sumsel - Permintaan pakaian seragam SD hingga SMA di Kota Palembang, Sumatera Selatan masih cukup tinggi.

Kondisi itu diungkapkan Ruswanti, pedagang pakaian seragam sekolah di Pasar Tradisional 16 Ilir, Palembang, Selasa (19/7).

“Permintaan pakaian seragam sekolah masih cukup tinggi, sekarang ini setiap hari minimal bisa terjual 50 stel pakaian seragam,” ujar Ruswanti.

BACA JUGA:  Polisi Tangkap 2 Pelempar Golok ke Sopir Truk di Palembang

Cukup tingginya pembeli pakaian seragam sekolah karena banyak orang tua yang menyediakan seragam cadangan.

“Selain itu, orang tua memilih belanja pakaian seragam saat kegiatan belajar mengajar tahun ajaran baru sudah berjalan untuk menghindari antrean panjang di toko,” katanya.

BACA JUGA:  Duh! 496 Warga Palembang Kena DBD, Meninggal 7 Orang

Ditambah, tokonya selalu dipadati pembeli sejak pagi hingga sore hari karena tahun ajaran baru karena pandemi covid-19 yang bisa dikendalikan

Pada saat menjelang tahun ajaran baru, pihaknya bisa menjual 300 stel pakaian seragam per hari.

BACA JUGA:  Diduga Napi Lapas Palembang Kendalikan Narkoba, Kemenkumham Tegas

Akan tetapi, saat ini penjualannya sudah berkurang sekitar 50 stel per hari.

“Harga jual dalam kondisi ramai dan normal tetap sama yaitu seragam SD berkisar Rp90.000-155.000/stel, seragam SMP Rp95.000-185.000/stel, seragam SMA Rp130.000-240.000/stel,” jelasnya.

Sementara itu, Herman, pembeli pakaian seragam mengatakan jika anaknya memerlukan beberapa stel pakaian seragam untuk menghadapi sekolah pertemuan tatap muka pada tahun ajaran 2022/2023.

“Anak-anak memerlukan banyak pakaian seragam cadangan, karena dalam kegiatan sekolah PTM secara maksimal sekarang ini setelah pulang sekolah kondisinya sangat kotor sehingga harus dicuci setiap hari,” katanya. (Ant)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL