DPRD OKU: Masalah Kesenjangan Sosial Makin Memprihatinkan

17 Agustus 2022 06:00

GenPI.co Sumsel - Dinas Sosial Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan diminta untuk mengatasi masalah kesenjangan sosial yang semakin memprihatinkan.

Permintaan itu disampaikan Ketua Komisi I DPRD OKU, Ledi Patra dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Dinsos OKU di Baturaja, Selasa (16/8).

Menurut Ledi, tingkat kesenjangan sosial di OKU semakin meningkat.

BACA JUGA:  TNI AD Sukses Gelar Latihan Tempur Super Garuda Shield di OKU

Sehingga, menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat OKU.

Hal tersebut tergambar dari makin ramainya orang dengan gangguan jiwa (ODGJ), anak jalanan, pengemis dan penyandang sosial berkeliaran di Kota Baturaja.

BACA JUGA:  BPBD OKU: 3 Kecamatan Rawan Kebakaran Lahan dan Hutan

“Keberadaan penyandang sosial semakin memprihatinkan akibat lambannya tindakan dari Dinas Sosial untuk menangani permasalahan ini,” katanya.

Karena itu, DPRD OKU mendesak Dinsos OKU untuk berperan aktif menangani permasalahan penyandang sosial yang dianggap mengganggu ketertiban umum.

BACA JUGA:  18 Puskesmas OKU Diusulkan Naik Status, Begini Manfaatnya

Sementara itu, anggota Komisi I DPRD OKU, Naproni menyayangkan Dinsos OKU yang kurang peka terhadap permasalahan tersebut.

Apa lagi, saat ini OKU menjadi perhatian nasional atas tewasnya seorang ibu muda yang gantung diri karena himpitan ekonomi.

“Saya mendapat informasi korban tidak pernah mendapat bantuan dari pemerintah,” katanya.

Artinya, lanjutnya, selama ini kesejahteraan masyarakat miskin di OKU tidak diperhatikan.

“Saya berharap ke depan tidak ada lagi kejadian yang viral dari Kabupaten OKU yang berlatar belakang dampak ekonomi dan sosial,” pungkasnya.

Dinas Sosial OKU sendiri berencana membentuk tim pemantau di kawasan simpang empat Air Paoh untuk mengurangi kegiatan penyandang sosial.

Rencana itu disampaikan Kepala Dinas Sosial OKU, Saiful Kamal.

“Kami bersama instansi terkait sudah melakukan pembahasan untuk menempatkan sejumlah petugas di simpang empat Air Paoh guna mengantisipasi keberadaan penyandang sosial di kawasan tersebut,” ujar dia. (Ant)

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SUMSEL