Minum Rebusan Daun Ubi Jalar Bisa Obati DBD? Benarkah Demikian

Minum Rebusan Daun Ubi Jalar Bisa Obati DBD? Benarkah Demikian - GenPI.co SUMSEL
Beredar informasi di media sosial jika meminum rebusan daun ubi jalar bisa mengobati demam berdarah dengue atau DBD. (Foto: Freepik/jakasuryanta)

GenPI.co Sumsel - Demam berdarah dengue (DBD) yang disebabkan gigitan nyamuk Aedes Aegypti biasanya ditandai dengan demam tinggi, sakit kepala, dan ruam merah pada kulit.

Meski kemungkinan akan bergejala ringan, namun sejumlah kasus dapat menyebabkan kematian.

Hingga saat ini, belum ada obat yang sepenuhnya dapat mengobati demam berdarah.

BACA JUGA:  4 Buah Ini Bisa Menaikkan Trombosit Darah, DBD Cepat Sembuh

Meski demikian, beredar informasi di media sosial jika meminum rebusan daun ubi jalar dapat mengobati DBD, benarkah demikian?

Jurnal Penelitian Perawat Profesional (2019) menemukan jika daun ubi jalar puya kandungan senyawa flavonoid dan tanin yang bisa meningkatkan trombosit.

BACA JUGA:  Cara Mudah Membedakan Infeksi Virus Zika dan DBD, Wajib Tahu

Memang meningkatkan trombosit menjadi cara dalam menyembuhkan DBD.

Namun, minum air rebusan daun ubi jalar sebagai obat DBD belum dibenarkan sepenuhnya.

BACA JUGA:  Tangani Sinusitis dengan Daun Sirih yang Punya 5 Manfaat Dahsyat

Pasalnya, hingga kini belum ada uji klinis daun ubi jalar dapat meningkatkan trombosit, apalagi menyembuhkan demam berdarah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya