Petugas Lapas Lubuklinggau Tidak Bawa Senpi Tangkap Napi Kabur

Petugas Lapas Lubuklinggau Tidak Bawa Senpi Tangkap Napi Kabur - GenPI.co SUMSEL
Tim Divisi Pemasyarakatan, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Sumatera Selatan yang diketuai oleh Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Pudjiono Gunawan sedang melakukan pemeriksaan di Lapas Lubuklinggau. (Foto: ANTARA/HO-Kemenkumham Sumsel/2022)

GenPI.co Sumsel - Petugas Lapas Lubuklinggau disebut tidak membawa senjata api saat menangkap salah satu dari dua narapidana yang melarikan diri dari lapas setempat, Minggu (26/6).

Hal itu dijelaskan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Sumatera Selatan Bambang Haryanto di Palembang, Selasa (28/6).

“Ketika petugas mengejar dan menangkap narapidana berinisial DH yang melarikan diri di area persawahan sebelah Lapas Lubuklinggau, sama sekali tidak membawa senjata api,” ujarnya.

BACA JUGA:  Naik Plafon, 2 Napi di Lapas Lubuklinggau Coba Lari dari Tahanan

Penjelasan Bambang tersebut merupakan buntut dari pemberitaan tentang tindakan kekerasan yang dilakukan petugas Lapas Lubuklinggau saat menangkap dua narapidana tersebut.

Bambang menjelaskan, tujuan dari pengejaran itu agar segera menangkap dan membawa DH yang dipidana 11 tahun 6 bulan atas tiga kasus pencurian yang berbeda ke Lapas Lubuklinggau.

BACA JUGA:  Wisata ke Kampung Warna Warni Lubuklinggau, Cantiknya Bukan Main

“Kejahatan yang dilakukan oleh narapidana DH adalah kejahatan yang serius, sehingga jika narapidana tersebut sampai melarikan diri dan tidak ditangkap oleh petugas maka akan meresahkan masyarakat,” katanya.

Ia pun menyebutkan jika tindakan tegas dan terukur ketika penangkapan DH tersebut merupakan bagian dari proses untuk mengamankan dan melumpuhkan narapidana.

BACA JUGA:  Lapas Perempuan Palembang Gelar Pelatihan Kecantikan untuk Napi

Apalagi, pihaknya selalu meminta jajaran Lapas dan Rutan untuk mengedepankan HAM dalam proses pembinaan di Lapas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya