Ratusan Rumah Warga Palembang Terendam Banjir, Wako Beber Penyebabnya

Ratusan Rumah Warga Palembang Terendam Banjir, Wako Beber Penyebabnya - GenPI.co SUMSEL
Wali Kota Palembang, Sumatera Selatan, Harnojoyo membeberkan penyebab banjir yang merendam ratusan rumah warga. (Foto: ANTARA/M Riezko Bima Elko P/22)

Harnojoyo menyebut, dari 500 warga terdapat lebih dari 250 rumah yang tergenang banjir sejak pagi sekitar 06.00 WIB hingga malam hari pukul 20.00 WIB.

Rumah yang terdampak banjir meliputi 17 kawasan seperti di Jalan R. Soekamto, Jalan Rawasari, Jalan Seduduk Putih dan Sekip Bendung serta sekitarnya.

"Maka atas kondisi itu, mulai dari tenda-tenda pengungsian, bantuan logistik sembako sudah disiapkan,” ujar Harnojoyo.

BACA JUGA:  Pembebasan ODGJ Dipasung di Palembang, Mensos Risma: Ya Allah!

“Pokoknya apapun yang dibutuhkan warga dalam kondisi bencana ini kami siapkan,” sambungnya.

Harnojoyo pun memerintahkan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait membantu TNI/Polri untuk menolong warga terdampak banjir.

BACA JUGA:  Atasi Banjir, Pemkot Palembang Turunkan Tim Reaksi Cepat

“TNI/Polri dan semua OPD wajib responsif turun ke lapangan menolong warga," kata Harnojoyo. (Ant)

Kalian wajib tonton video yang satu ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya