Bupati dan Wali Kota di Sumsel Diminta Jaga Lahan Gambut

Bupati dan Wali Kota di Sumsel Diminta Jaga Lahan Gambut - GenPI.co SUMSEL
Gubernur Sumsel Herman Deru menghadiri acara Pameran Produk Unggulan Restorasi Gambut 2023 di Palembang. (Foto: Antara/M Imam Pramana)

GenPI.co Sumsel - Gubernur Sumatra Selatan, Herman Deru mengajak bupati dan wali kota untuk menjaga 1,3 juta hektare lahan gambut.

Lahan gambut tersebut berada di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Banyuasin, Musi Banyuasin (Muba), Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Muara Enim dan Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Menurutnya, perusakan lahan gambut di Sumatra Selatan oleh oknum tak bertanggung jawab akan berdampak sangat besar.

BACA JUGA:  Pesan untuk Forkopimda Sumsel, Herman Deru: Sukseskan Pemilu 2024!

"Karhutla yang terjadi saat ini di Sumsel penyebabnya ialah perusakan lahan gambut yang dibakar," kata Herman usai menghadiri Pameran Produk Unggulan Restorasi Gambut 2023 di Palembang, Minggu (24/9).

Para kepala daerah di Sumsel juga diminta untuk tidak mengalihfungsikan lahan gambut dengan tidak bijaksana.

BACA JUGA:  3 Unit Jembatan di Kabupaten OKU Diresmikan Gubernur Sumsel

Selain itu, Herman juga meminta warga untuk tidak membuka lahan pertanian ataupun perkebunan dengan cara dibakar.

Menurutnya, lahan gambut di Sumsel menjadi incaran investor untuk berinvestasi.

BACA JUGA:  Gubernur Sumsel Kagum dengan Karnaval Seni Budaya di OKU Timur

"Pemerintah kabupaten dan kota harus selektif dalam mengelola izin dan tidak mudah memberikan izin investasi lahan gambut," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya