Vaksin Booster Sangat Rendah, Dinkes OKU Gencarkan Sosialisasi

Vaksin Booster Sangat Rendah, Dinkes OKU Gencarkan Sosialisasi - GenPI.co SUMSEL
Seorang warga Kabupaten OKU divaksin covid-19. (Foto: ANTARA/Edo Purmana)

GenPI.co Sumsel - Vaksinasi covid-19 dosis ketiga di Kabupaten Ogan Komering Ulu masih sangat rendah.

Hal itu diakui oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten OKU, Andi Prapto di Baturaja, Rabu (6/7).

Karena itu, pihaknya gencar melakukan sosialisasi tentang pentingnya vaksinasi covid-19 dosis ketiga.

BACA JUGA:  BPBD OKU Terapkan Status Siaga Hadapi Kebakaran Hutan dan Lahan

“Sosialisasi dilakukan mengingat cakupan vaksinasi dosis ketiga di OKU masih sangat rendah yaitu baru di angka 12,95 persen dari 269.955 target sasaran,” ujarnya.

Andi menilai, penyebab rendahnya cakupan vaksinasi tersebut karena masih banyak masyarakat yang kurang memahami pentingnya vaksinasi lengkap eingga dosis ketiga.

BACA JUGA:  Vaksin Dosis Ke-3 Syarat CPNS dan PPPK OKU Ambil SK Pengangkatan

Menurutnya, sebagian besar masyarakat masih menganggap jika vaksin dosis kedua sudah cukup menangkap covid-19.

“Anggapan inilah yang harus dirubah karena dosis kedua saja tidak cukup untuk membentuk kekebalan kelompok dari virus Corona,” katanya.

BACA JUGA:  Cegah PMK, Ratusan Sapi Milik Peternak di OKU Divaksin

Karena itu, petugas Dinkes Kabupaten OKU melakukan sosialisasi hingga ke desa-desa agar masyarakat teredukasi dan mau divaksin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya