Mengenang Mahyuddin: Eks Gubernur Sumsel yang Juga Dokter Kandungan

Mengenang Mahyuddin: Eks Gubernur Sumsel yang Juga Dokter Kandungan - GenPI.co SUMSEL
Mengenang Mahyuddin, eks Gubernur Sumsel yang juga berprofesi sebagai dokter kandungan. (Foto: ANTARA/Andika Wahyu/nz/12)

GenPI.co Sumsel - Prof. Dr. dr. H. Mahyuddin Natimbul Same'a, SpOG(K) merupakan politikus, dokter dan akademikus asal Sumatera Selatan.

Pria kelahiran 14 September 1947 ini lahir di Desa Tanjung Kurung, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat.

Mahyuddin pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Sumatera Selatan pada 2003-2008.

BACA JUGA:  Profil Eddy Santana Putra: Eks Wako Palembang Sekarang Jadi Anggota DPR

Dirinya juga pernah menjabat sebagai Gubernur Sumatera Selatan pada 2008.

Kemudian dia menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada 2009-2014.

BACA JUGA:  Profil Askolani Jasi: Anak Petani yang Jadi Bupati Banyuasin

Mahyuddin meninggal dunia akibat terinfeksi covid-19 pada 8 April 2021 sekitar pukul 23.45 WIB.

Kader Partai Demokrat itu sempat dirawat Rumah Sakit (RS) Bunda Palembang.

BACA JUGA:  Mengenang Eks Wako Palembang Romi Herton: Pernah Terjerat Kasus Suap MK

Namun dia dirujuk ke RS Umum Pusat Muhammad Hoesin Palembang karen kondisinya memburuk hingga meninggal usai dirawat selama 4 hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya