Dana Hibah Bakal Mengalir Deras ke Masjid Hingga Vihara di OKU

Dana Hibah Bakal Mengalir Deras ke Masjid Hingga Vihara di OKU - GenPI.co SUMSEL
Dana hibah sebesar Rp1,2 miliar disiapkan Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu untuk organisasi keagamaan di wilayah tersebut. (Foto: ANTARA/HO/22)

GenPI.co Sumsel - Dana hibah sebesar Rp1,2 miliar disiapkan Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu untuk organisasi keagamaan di wilayah tersebut.

Hal itu dikatakan Kepala Bagian Kesejahteraan Sekretariat Daerah Ogan Komering Ulu, Kadarisman di Baturaja, Kamis.

“Dana hibah yang disiapkan nilainya ada sebesar Rp1,2 miliar,” tuturnya.

BACA JUGA:  Jalan Nasional di OKU Bakal Mulus Jelang Lebaran, Warga Senang

Sebanyak 57 objek hibah seperti masjid dan musala, vihara, gereja, pondok pesantren, serta organisasi keagamaan di Kabupaten OKU akan menerima dana bantuan tersebut.

Kadarisman menyebutkan, setiap objek hibah bakal menerima dana bantuan mulai dari Rp8 juta hingga Rp120 juta per tahun.

BACA JUGA:  Masuk Musim Kemarau, OKU Tetapkan Status Siaga Kebakaran Hutan

Ia menjelaskan, dana hibah tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten OKU.

Kadarisman mengatakan, saat ini pencairan dana hibah tersebut masih dalam proses administrasi dan diprediksi mulai disalurkan Mei 2022.

BACA JUGA:  Sempat Kosong, Stok Vaksin Booster di OKU Terisi Lagi

Ia menjamin bantuan yang diberikan tersalurkan dengan benar dan tepat sasaran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya