Tekan Dampak Inflasi, Warga Muba Bakal Diberi Rp 15 Miliar

Tekan Dampak Inflasi, Warga Muba Bakal Diberi Rp 15 Miliar - GenPI.co SUMSEL
Warga Kabupaten Musi Banyuasin atau Muba diberikan dana Rp 15 miliar untuk menangani dampak inflasi dari kenaikan harga BBM. (Foto: ANTARA/nova)

GenPI.co Sumsel - Seluruh daerah di Provinsi Sumatera Selatan sedang berupaya menekan inflasi usai kenaikan harga BBM bersubsidi.

Salah satunya Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin yang menyiapkan anggaran dana APBD senilai Rp 15 miliar.

Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Daerah Kabupaten Muba, Sunaryo di Sekayu, Rabu (21/9).

BACA JUGA:  Layaknya Film Aksi, Polisi Kejar-kejaran dengan Penyandera 5 Warga Muba

Penganggaran itu sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 134/PMK.07/2022 tentang Belanja Wajib Dalam Rangka Penanganan Dampak Inflasi Tahun 2022.

Dalam PMK itu menjelaskan pemerintah daerah wajib untuk menyalurkan senilai 2 persen dari Dana Transfer Umum (DTU) untuk bantuan sosial (bansos).

BACA JUGA:  Sumur Minyak Ilegal Meresahkan, Muba Minta Bantuan TNI-Polri

Sedangkan total alokasi 2 persen DTU pada triwulan IV Pemkab Muba sebesar Rp 15.598.294.590.

Sunaryo mengatakan hal tersebut ketika Rapat Koordinasi Rencana Kegiatan Padat Karya dan Penyaluran Bantuan Sosial Penanganan Dampak Inflasi Kabupaten Muba pada 2022.

BACA JUGA:  Warga Muba di Kawasan Terpencil Bakal Happy, Ada Hadiah Tahun Baru

Pihaknya mengalokasikan anggaran tersebut untuk memberikan bansos kesejahteraan keluarga, dan masyarakat berpenghasilan rendah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya