38 Ton Minyak Goreng Curah Didistribusikan ke Masyarakat OKU

38 Ton Minyak Goreng Curah Didistribusikan ke Masyarakat OKU - GenPI.co SUMSEL
Sebanyak 38 ton minyak goreng curah didistribusikan dengan harga terjangkau bagi masyarakat di Kabupaten Ogan komering Ulu (OKU). (Foto: ANTARA/Edo Purmana/22)

GenPI.co Sumsel - Sebanyak 38 ton minyak goreng curah didistribusikan dengan harga terjangkau bagi masyarakat di Kabupaten Ogan komering Ulu (OKU).

Hal itu dikatakan Pengawas Kemetrologian Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten OKU, Octa Liyandi di Baturaja, Rabu (27/4).

Sebanyak 38 ton minyak goreng itu merupakan suplai dari PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) yang diperuntukkan bagi masyarakat OKU.

BACA JUGA:  Selama Ramadan, Jumlah Warga OKU yang Divaksin Penguat Meningkat

“Suplai minyak goreng curah dari PT PPI untuk memenuhi kebutuhan masyarakat OKU,” tuturnya.

Pihaknya langsung mendistribusikan 38 ton minyak goreng curah tersebut ke tiga tempat, yakni Toko Hendra Pasar Baru, Toko 998, dan CV Baturaja Sejahtera, Kabupaten OKU.

BACA JUGA:  Resmikan Rumah Restorative Justice, Kejari OKU Punya Tujuan Mulia

Ketiga toko tersebut menjual minyak goreng curah dengan harga Rp15.500 per liter untuk semua kalangan masyarakat.

Dalam pembelian minyak goreng, masyarakat tidak dibatasi atau dapat membeli dalam jumlah banyak.

BACA JUGA:  Pemudik Mulai Ramai di Jalur Lintas Tengah Kabupaten OKU

“Pihak toko penyalur juga kami imbau mengatur jarak antre warga yang membeli minyak goreng agar tidak terjadi kerumunan massa dalam jumlah banyak,” pungkasnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya