Innalillahi! Calon Haji Asal OKU Timur Meninggal di Asrama Haji Palembang

Innalillahi! Calon Haji Asal OKU Timur Meninggal di Asrama Haji Palembang - GenPI.co SUMSEL
Petugas mengevakuasi calon jemaah haji yang sakit. (Foto: ANTARA/HO-Kemenag Sumsel)

Kemudian, ahli waris almarhumah juga akan mendapatkan asuransi.

"Pemerintah menyiapkan program badal haji di setiap operasional penyelenggaraan ibadah haji. Program ini menjadi bagian dari layanan yang disiapkan bagi jamaah yang memenuhi kriteria," jelasnya.

Ada 3 kelompok jemaah haji yang dapat dibadalhajikan secara regulasi.

BACA JUGA:  Para Santri Ponpes di OKU Timur Dapat Bantuan Modal Usaha

Pertama, jemaah yang meninggal dunia di asrama haji embarkasi, saat dalam perjalanan keberangkatan ke Arab Saudi, atau sebelum wukuf di Arafah.

Kedua, jemaah haji yang sakit dan tidak bisa disafariwukufkan. Ketiga, jemaah haji yang mengalami gangguan jiwa.

BACA JUGA:  Cegah Penyakit, Warga OKU Timur Diminta untuk Terapkan PHBS

"Almarhumah sendiri saat ini sudah dibawa ke Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur, Sumsel, dan akan dikebumikan di sana," ucapnya. (Antara)

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya