Cegah Karhutla, OKU Dapat Bantuan Mesin Pompa Air dari Bank Sumsel Babel

Cegah Karhutla, OKU Dapat Bantuan Mesin Pompa Air dari Bank Sumsel Babel - GenPI.co SUMSEL
Bank Sumsel Babel menyalurkan bantuan mesim pompa air untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten OKU, Senin. (Foto: ANTARA/Edo Purmana/23)

GenPI.co Sumsel - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, mendapat bantuan mesin pompa air dari Bank Sumsel Babel.

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Bupati OKU, Teddy Meilwansyah di Baturaja, Senin (12/6).

"Ada 7 unit mesin pompa air bantuan dari Bank Sumsel Babel Baturaja yang kami terima hari ini," kata Teddy.

BACA JUGA:  Polres OKU Kejar Suami yang Kabur Usai Bunuh Istrinya

Bank Sumsel Babel memberikan mesin pompa air berukuran besar dan selang spiral sepanjang 100 meter untuk mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Menurutnya, dinas terkait sangat membutuhkan bantuan tersebut untuk memadamkan api di kawasan yang tidak bisa dijangkau kendaraan pemadam kebakaran.

BACA JUGA:  Pj Bupati: OKU Masuk Nominasi Penilaian Kabupaten Layak Anak

Nantinya, motor atau mobil kecil yang bisa masuk ke titik kebakaran akan membawa mesin pompa air tersebut.

Bantuan dan sinergi dari seluruh pihak diharapkan bisa membantu OKU mencegah bencana kabut akibat karhutla.

BACA JUGA:  Tim Anggaran OKU Masih Bahas Usulan Dana Pemilu 2024

"Bantuan mesin pompa air ini akan kami serahkan ke Dinas Penanggulangan Bahaya Kebakaran (PBK) OKU yang nantinya dapat dipergunakan saat diperlukan," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya