BPBD Sumsel Pilih Desa Jungai jadi Desa Tangguh Bencana

BPBD Sumsel Pilih Desa Jungai jadi Desa Tangguh Bencana - GenPI.co SUMSEL
Ilustrasi- Pengendara sepeda motor mendorong kendaraannya saat menerobos jalan yang tergenang banjir. Desa Jungai di Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT), Kota Prabumulih terpilih sebagai desa tangguh bencana (Destana) pertama yang dibentuk April 2022. (Foto: ANTARA/Umarul Faruq/wsj)

GenPI.co Sumsel - Desa Jungai di Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT), Kota Prabumulih terpilih sebagai desa tangguh bencana (Destana) pertama yang dibentuk April 2022.

Hal itu diungkapkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Selatan, Iriansyah di Palembang, Senin (16/5).

Menurutnya, Desa Jungai sering dilanda bencana banjir ketika musim hujan setiap tahunnya.

BACA JUGA:  Kenakan Tarif Parkir Bus Rp100 Ribu, JT Ditangkap Polda Sumsel

Bencana itu disebabkan karena daratan desa yang rendah atau hampir sama dengan permukaan Sungai Rambang.

“Untuk menghadapi bencana tersebut, masyarakat desa setempat harus dibekali kemampuan daya antisipasi, pengurangan risiko, dan daya adaptasi,” ujarnya.

BACA JUGA:  Gurih dan Wanginya Lemang, Kuliner Tradisional Khas Sumsel

Iriansyah berharap, dengan pembentukan Destana tersebut dapat terwujud masyarakat yang tangguh dalam menghadapi kemungkinan bencana yang terjadi.

Selain itu, dirinya juga berharap terwujudnya masyarakat yang tangguh menghadapi bencana yang terjadi karena musim banjir tersebut.

BACA JUGA:  23 WBP Beragama Buddha di Sumsel Diusulkan Dapat Remisi Waisak

“Selain itu pembentukan Destana diharapkan pula terwujud masyarakat yang tangguh menghadapi kemungkinan bencana kebakaran hutan dan lahan yang biasa terjadi pada setiap musim kemarau,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya