Lari ke Karawang, Pembunuh Warga OKI Akhirnya Ditangkap Polisi

Lari ke Karawang, Pembunuh Warga OKI Akhirnya Ditangkap Polisi - GenPI.co SUMSEL
Pembunuh warga Kabupaten OKI, Sumatera Selatan, akhirnya ditangkap polisi usai lari ke Karawang, Jawa Barat. (Foto: ANTARA/M Riezko Bima Elko P)

GenPI.co Sumsel - Polisi menangkap seorang pembunuh karyawan swasta di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan.

Hal itu disampaikan Kepala Subdit 3 Jatanras, Ditreskrimum Polda Sumsel, Kompol Agus Prihadinika di Palembang, Senin (7/11).

Tersangka bernama Sutrisno alias Ten (39), warga Desa Sungai Menang, OKI.

BACA JUGA:  OKI Daftarkan 7 Warisan Budaya di Kekayaan Intelektual Komunal

Unit 4 Subdit III Jatanras Polda Sumsel menangkap tersangka di Padepokan Desa Cikondok, Kabupaten Karawang Barat, Provinsi Jawa Barat, Minggu (6/11) malam.

“Polisi terpaksa melumpuhkan kaki kanannya dengan tembakan lantaran berusaha kabur,” kata dia.

BACA JUGA:  Warga OKI Geger! Ada Video Cabul Oknum ASN Viral di Medsos

Sebelumnya polisi mendapatkan adanya penemuan jasad korban bernama Romli (44), warga Desa Karangsia, Sungai Menang, OKI.

Keluarga korban sempat melaporkan jika Romli menghilang beberapa hari.

BACA JUGA:  21 Ribu Hektare Sawit di OKI Diremajakan, Petani Pasti Happy

Namun, jasad Romli malah ditemukan terkubur dalam kubangan lumpur di Distrik Camp, Desa Sungai Menang, OKI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya