Geledah Rumah Terduga Teroris JI di Palembang, Densus 88 Temukan Ini

Geledah Rumah Terduga Teroris JI di Palembang, Densus 88 Temukan Ini - GenPI.co SUMSEL
Personel Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menggeledah rumah terduga teroris di Kota Palembang, Sumatera Selatan, Selasa. (Foto: ANTARA/M. Riezko Bima Elko P)

Ada sekitar 10 anggota Densus 88 berseragam lengkap dan berpakaian sipil yang terlibat dalam operasi tersebut.

Operasi yang berlangsung lebih dari 1,5 jam tersebut dimulai dari pukul 10.30 WIB hingga 12.00 WIB.

Penggeledahan tersebut juga dipandu oleh seseorang melalui saluran panggilan video.

BACA JUGA:  Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemurnian Minyak Mentah jadi Solar di Muba

"Saya tidak tahu dalam video itu siapa? Apakah saudara IR atau bukan? Kami tidak ada yang boleh merekam cuma menyaksikan. Ini tercantum dalam surat perintah yang mereka (Densus 88) kasih lihat kepada saya," kata Sukarya.

Di dalam rumah bertipe 36 itu, terdapat istri dan seorang anak dari terduga teroris IR saat penggeledahan.

BACA JUGA:  Tersangka Gunting Jari Bayi di Palembang Dibebaskan Polisi

IR merupakan terduga teroris jaringan JI yang ditangkap Densus 88 di Lampung beberapa hari lalu.

Densus 88 menggunakan 2 minibus warna hitam bernomor polisi wilayah Lampung untuk membawa ketiga barang bukti.

BACA JUGA:  Marak Aksi Balap Liar di OKU, Polisi Tingkatkan Patroli Malam

Menurutnya, IR sudah meninggalkan kompleks Tanjung Barangan Asri, Palembang, sejak 1 tahun lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya